SIGAP

AKSI JAGA PESISIR

Kawasan Pesisir punya arti penting bagi Bumi. Kelestarian kawasan pesisir turut mendukung keberlanjutan kehidupan di Bumi.

Kamu bisa ikut andil menjaga kawasan pesisir dari ancaman kerusakan. Aksimu akan menentukan masa depan kita semua. 

Gemawan mengundang kamu untuk melakukan aksi kolaboratif bersama berbagai komunitas dalam AKSI JAGA PESISIR (SIGAP).

Tentang SIGAP

Panjang garis pantai Kalimantan Barat mencapai 2.453,5 km. Luas wilayah perairannya pun sangat luas, 3.320.557,44 hektar.

Kawasan pesisir Kalimantan Barat ini merupakan ruang hidup bagi tumbuhan, hewan, juga manusia.

Aksi Jaga Pesisir lahir untuk menggalang dukungan kolektif dari berbagai pihak demi menjaga keberlangsungan kawasan pesisir.

Kamu bisa menunjukkan berbagai aksi dukungan dalam Aksi Jaga Pesisir.

BORNEO MANGROVE ACTION

Sebarkan Pesan #LoveMangrove

Ekosistem khas kawasan pesisir Kalimantan Barat adalah mangrove, benteng hijau yang menjaga Bumi dari kerusakan.

Borneo Mangrove Action mengajak KAMU menyebarkan pesan #LoveMangrove melalui aksi kolaboratif berdasarkan jati dirimu:

  • Donasi bibit pohon dan mangrove,

  • Donasi uang, 

  • Donasi Foto,

  • Donasi Artikel, dan

  • Aksi tanam mangrove.

Cerita Sigap

Simak Keseruan Aksi Jaga Pesisir

IMG_20191109_220028

Ridho Faizinda

Perkumpulan Gemawan

“Jika kalian sedang kebingungan dalam mengeksplore diri, gabung SIGAP menjadi pilihan terbaik. Aktivitas yang seru dan pastinya membahagiakan.”

DSC01075

Mohammad Reza

Perkumpulan Gemawan

“Apapun pilihan aksimu dalam SIGAP adalah kontribusimu untuk masa depan Bumi.”

Screenshot (241)

M. Zuni Irawan

Perkumpulan Gemawan

“Gemawan mengundang KAMU untuk bergabung dalam SIGAP.”

Theory of Change

Gallery

#LoveMangrove Menjaga Masa Depan

Kami menyediakan dua pilihan agar semua orang dapat berpartisipasi dalam aksi pesisir, yakni donasi uang dan foto 

Donasi uang menjadi pilihan bagi relawan yang terhalang jarak untuk ikut aksi lapangan. Uang yang terkumpul akan digunakan untuk implementasi program perlindungan wilayah pesisir seperti bantuan akomodasi, konsumsi, dan keperluan aksi lainnya.

Foto mangrove KAMU memiliki kekuatan besar untuk menyuarakan kebanggaan KAMU atas keberadaan ekosistem mangrove di daerah kita. 

Kirim foto mangrove KAMU agar semakin banyak yang LOVE MANGROVE. 

VIDEO